love islam

love islam

Minggu, 02 November 2014

tips memaksimalkan penggunaan kamera handphone


Berwisata tak lengkap rasanya jika tanpa adanya gambar / foto di suatu obyek wisata yang dikunjungi. Terlebih jika itu termasuk momen spesial dengan teman atau keluarga tercinta kita. Suatu foto akan menunjukan betapa bahagianya kita bersama orang orang terkasih. Selain itu kita juga bisa mengabadikan suasana, pemandangan alam yang kita kunjungi seperti Indahnya pantai, sejuknya suasana pegunungan dan lain lain.
Kita bisa mengambil sebuah gambar dengan kamera DSLR. Jika tidak punya, kita bisa menggunakan kamera pocket atau kamera saku. Tetapi jika memang hanya mempunyai smartphone atau handphone berkamera, tak ada salahnya memanfaatkannya pada saat berwisata. Apalagi Jika kita menggunakan smartphone, kita bisa langsung menguploadnya ke situs jejaring sosial seperti facebook, twitter dsb. Itu bisa buat teman yang melihat iri.


Berikut ini tips memaksimalkan penggunan kamera handphone
  1. Jaga Lensa Kamera Handphone. Seringkali kita meletakkan HP kita sembarangan. Dan bisa ditebak apa yang terjadi, lensa kamera akan kotor, bahkan tergores. Itu akan mengakibatkan Foto yang diambil kurang maksimal. Pastikan lensa kamera dalam keadaan bersih pada saat bepergian
  2. Gunakan memori yang besar misalnya 16 GB atau sesuaikan maksimal kapasitas memori HP kita. Kita tidak mau kan foto yang sudah lama dikorbankan pada saat memori penuh, atau lagi enak enak memotret suatu obyek, tiba tiba terdapat notifikasi dilayar “Memory is full”. Untuk itu tak ada salahnya membeli memori yang besar
  3. Gunakan memori class tinggi misal class 10. Smartphone sekarang dituntut untuk dapat melakukan pekerjaan secara cepat, untuk itu dengan memori kelas 10 akan mempercepat pembacaaan atau penulisan sebuah foto.
  4. Setting Kualitas High. Settinglah pada kualitas foto yang paling tinggi agar foto yang diambil beresolusi tinggi. Jika foto resolusi kecil, nantinya dilihat di layar komputer apalagi pada saat di zoom dan pada saat dicetak ukuran besar akan pecah . Untuk ukuran file nya tak jadi masalah karena nanti bisa di edit di komputer.
  5. Gunakan LOW ISO pada handphone kita. Dengan LOW ISO hasil yang didapat akan lebih jernih. Tetapi dengan menggunakan LOW ISO kita akan membutuhkan cahaya yang cukup terang
  6. Hindari shake atau guncangan. Memotret di luar ruangan renan akan guncangan. untuk itu pada saat memotret tunggu beberpa detik sampai smartphone kita sudah merekam gambar dengan sempurna.
  7. Atur Jarak Pengambilan Foto. Jika ingin memotret jarak dekat dengan kamera ponsel, aturlah jarak obyek sekitar 1 meter. Jangan sekali kali menggunakan zoom. Selain itu gunakanlah posisi memotret horisontal (landscape) ketimbang menggunakan posisi vertikal (potrait)
  8. Gunakan Acuan 1/3 dan 2/3. Maksudnya adalah, misalkan kita ingin mengabadikan pemandangan langit biru yang indah, maka komposisi 2/3 diberikan ke landscape langit tersebut sebagai obyek utama. Sementara sisanya — 1/3 — komposisinya diberikan kepada scene lain, seperti daratan atau laut di bawah langit tersebut.
  9. Dianjurkan mengambil gambar pagi atau sore hari pada saat cahaya matahari tidak begitu terik.
  10. Gunakan Fitur HDR. Karena smartphone kebanyakan memilik masalah dengan kontras tinggi.
  11. Atur Sudut (angle) pengambilan gambar . angle dan komposisi yg menarik akan menambah dimensi dan keindahan fotonya. jangan takut untuk membidik  low angle dan dekat dengan tanah untuk mendapatkan sudut pandang yang dramatis.
  12. Sering sering lah memotret dengan kamera ponsel. Itu akan membuat kita lebih menguasai dan mahir dalam menentukan angle, dan fitur fitur yang ada di ponsel kita.
  13. Gunakan aplikasi edit foto yang banyak tersebar di store.  Saat ini banyak aplikasi di ios dan Android market untuk mengedit foto seperti Path, Snapsed, Photoshop Mobile, instagram dan masih  banyak lainnya.
Itulah 13 tips memaksimalkan penggunaan kamera handphone. tak ada salahnya kan travelling hanya mengandalkan ponsel sebagai pengabadi momen liburan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar